Jelaskan Pengertian Geografi, Berikut Ilmu Penunjang, Konsep, dan Pendapat Para Ahli

"Ingin belajar tentang Geografi? Baca artikel ini!"

Geografi berasal dari Bahasa Yunani, yaitu geo(s) dan graphein. Geo(s) artinya bumi, graphein artinya menggambarkan, mendeskripsikan ataupun mencitrakan. Secara harfiah Geografi berarti ilmu yang menggambarkan tentang bumi.

Pengertian geografi secara umum adalah ilmu mengenai bumi dan segala prinsip-prinsip, gejala, dan aspek yang berkaitan dengan kehidupan manusia. Baik yang disebabkan oleh alam maupun oleh aktivitas manusia.

Seperti lazimnya bidang keilmuan yang lain, geografi juga mempunyai obyek formal dan obyek material; Obyek formal adalah dari sudut pandang mana kajian ilmu tersebut dilihat, sedangkan obyek material adalah apa yang dipelajari oleh ilmu tersebut.

Obyek formal geografi mencakup pendekatan yang digunakan dalam memecahkan suatu persoalan geografi, sedangkan obyek material geografi adalah geosfer. Geosfer adalah lapisan-lapisan bumi, yang mencakup:

1. Lapisan Kulit/ kerak bumi (Lithosfer)
2. Lapisan Udara (Atmosfer)
3. Lapisan Air (Hidrosfer)
4. Lapisan Makluk hidup (Biosfer)
5. Lapisan Manusia (Antroposfer).

Pengertian Geografi Menurut Para Ahli

1. Friedrich Ratzel

Dalam bukunya yang berjudul Politische Geographie. Friedrich Ratzel mengemukakan konsep terkait geografi yang diberi nama Lebensraum yang artinya wilayah geografis sebagai tempat hidup bagi suatu kaum.

2. Elsworth Huntington

Huntington mengemukakan teori terkait geografi yang mana keberlangsungan hidup sangat dipengaruhi oleh iklim.

Teori tersebut yang membuat Elsworth Huntington terkenal sebagai determinis iklim (memandang iklim sebagai penentu kehidupan).

Elsworth Huntington menyatakan jika geografi adalah studi mengenai fenomena yang ada di permukaan bumi beserta penduduk yang menghuninya.

3. Harstone

Menurut Harstone, geografi adalah ilmu mengenai realitas deferensiasi muka bumi dan apa adanya, tidak hanya dalam pengertian pun pemahaman mengenai perbedaan dalam hal-hal tertentu, namun juga dalam pengertian kombinasi secara keseluruhan atau menyeluruh mengenai fenomena yang ada di setiap tempat berbeda dari keadaannya di tempat lain.

4. Alexander von Humboldt

Alexander von Humboldt berpendapat jika geografi identik atau serupa dengan geografi fisik.

Alexander menjelaskan kaitan bumi dengan matahari serta perilaku bumi di ruang angkasa, pada gejala cuaca, dan iklim-iklim di dunia, tipe-tipe permukaan Bumi serta proses terjadinya dan hal-hal yang berkaitan dengan hidrosfer dan biosfer.

5. Ferdinand Von Richthofen

Ferdinand Von Richthofen mendefinisikan geografi sebagai suatu ilmu mengenai gejala serta sifat-sifat permukaan bumi dan penduduk yang hidup di dalamnya serta disusun berdasarkan letaknya.

Ilmu Penunjang Dalam Geografi

1. Geologi merupakan ilmu yang mempelajari kejadian, struktur, komposisi, sejarah, dan proses perkembangannya.

2. Geomorfologi adalah ilmu yang mempelajari tentang bentuk dan relief permukaan bumi, yang menyangkut tentang asal-usul serta proses terjadinya beraneka ragam bentuk permukaan bumi.

3. Soils atau ilmu tanah, sering disebut dengan pedologi yaitu ilmu yang mempelajari tentang keadaan serta klasifikasinya tanah, kandungan bahan mineral dan organic tanah, serta keadaan fisik, kimia serta biologis tanah.

4. Meteorogi adalah ilmu yang mempelajari tentang keadaan cuaca beserta unsur-unsurnya.

5. Klimatologi adalah ilmu yang mempelajari tentang iklim beserta faktor pembentuk iklim serta membaginya dalam suatu kelompok iklim.

6. Hidrologi adalah ilmu yang menyangkut tentang segala aspek pencatatan, survey dan pemetaan keadaan air di muka bumi

7. Oceanografi
adalah ilmu yang mempelajari tentang lautan, seperti: salinitas, suhu, arus, gelombang dan pasang-surut air laut.

8. Kartografi adalah ilmu yang mempelajari tentang proses dan cara survey dan pemetaan suatu wilayah.

9. Penginderaan Jauh (Remote sensing) merupakan suatu cara untuk memperoleh informasi atau data tentang suatu obyek tanpa melakukan kontak langsung dengan obyek tersebut.

10. Antropogeografi adalah ilmu yang mempelajari tentang persebaran bangsa-bangsa di muka bumi dilihat dari sudut geografis.

11. Geografi manusia adalah ilmu yang mengkaji tentang aspek sosial, ekonomi dan budaya penduduk serta interaksinya dengan lingkungan sekitarnya.

12. Geografi regional adalah ilmu yang mempelajari suatu kawasan tertentu secara khusus, misalnya: Geografi Regional asia Tenggara, Geografi Rewgional Timur Tengah, dsb.

Konsep Geografi

• Lokasi, merupakan konsep mengenai keberadaan suatu objek yang ada di bumi serta berkaitan dengan suatu tempat, letak maupun daerah. 

Konsep ini terbagi menjadi dua, yaitu konsep lokasi absolut, dapat diketahui dengan melihat garis lintang dan garis bujur. Serta konsep lokasi relatif, konsep lokasi ini digunakan untuk menentukan lokasi geografis.

• Jarak, konsep jarak dibagi menjadi dua yaitu konsep jarak mutlak serta konsep jarak relatif. Konsep jarak mutlak dinyatakan dalam satuan meter atau kilometer, sedangkan konsep jarak relatif dinyatakan dalam satuan waktu.

• Morfologi, merupakan konsep mengenai bentuk permukaan bumi. Konsep morfologi menghubungkan mengenai proses alam serta hubungannya dengan kegiatan yang dilakukan oleh manusia.


• Keterjangkauan, merupakan kemudahan dalam mengakses jarak tempuh dan berkaitan dengan sarana serta prasarana.

• Pola, bentuk interaksi antara manusia dengan lingkungan alam sekitarnya. Pola ini terbentuk melalui interaksi antara lingkungan yang berada di sekitar manusia dan lingkungan lain.

• Aglomerasi, konsep mengenai pengelompokan penduduk yang didasarkan pada kegiatan manusia pada suatu daerah.

• Nilai kegunaan, bersifat relatif dan berkaitan dengan manfaat yang diberikan oleh suatu wilayah yang ada di bumia kepada makhluk hidup.

• Interdependensi, merupakan konsep mengenai sifat saling ketergantungan antar suatu wilayah dengan wilayah lain. Setiap wilayah dapat memengaruhi serta dipengaruhi oleh wilayah atau daerah lain.

• Diferensiasi area, berkaitan dengan perbandingan antar wilayah yang dapat diketahui lewat perbedaan.

• Keterkaitan ruangan, merupakan ikatan atau kaitan yang dapat menjelaskan mengenai tingkat keterkaitan ruangan antar wilayah yang terjadi akibat adanya interaksi.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network