Menarik perhatian pembeli, penjual papeda di sekolah ini berdandan seram. Bukannya dijauhi pembeli, penjula pepeda ini justru alami laris manis.
Saat berjualan, ia berdandan ala kunti. Video penjual papeda yang berdandan ala kunti dapat dilihat pada unggahan akun instagram @sawangankuliner.
Menurut keterangan dalam video, wanita penjual papeda ini rela berdandan ala kunti karena sepinya pembeli semenjak adanya wabah virus corona. Awalnya ia hanya iseng saja berdandan ala kunti. Namun dari anak kecil hingga orang dewasa menyukai dandanan tersebut dan membuat mereka tertarik untuk membeli jualannya.
Wanita ini pun menuturkan bahwa dirinya sudah bosan terhadap dandanan ala kunti yang menjadi ciri khasnya. Akan tetapi ia tetap harus berdandan seperti itu agar anak-anak mau membeli jualannya.
Terlihat dalam video wanita ini mengenakan baju putih khas kunti yang ada di televisi. Totalitasnya tak hanya dari baju yang ia kenakan, dirinya merias wajahnya juga seperti kunti. Penjual berambut panjang itu juga memoles wajahnya dengan riasan berwarna putih yang kontras.
Pada area mata pun ia berikan warna hitam pekat. Tak hanya itu, ia menambahkan tahi lalat di wajahnya. Agar semakin mirip kunti, wanita ini menggerai rambut panjangnya yang ikal. Terlihat dari kejauhan wanita penjual papeda ini sangat mirip dengan kunti.
Hal ini pula yang dituliskan warganet dalam kolom komentar. Menurut mereka, penjual papeda ini sangat mirip dengan tokoh film fiksi horor kuntilanak. Kuntilanak sendiri merupakan salah satu tokoh pada film fiksi horor yang ada di Indonesia.
Kuntilanak atau yang biasanya disingkat menjadi kunti, merupakan hantu yang dipercaya berasal dari perempuan hamil yang meninggal dunia atau wanita yang meninggal karena melahirkan dan anak tersebut belum sempat lahir. Berikut ini beberapa komentar dari warganet mengenai penjual papeda yang berdandan layaknya hantu kunti.
“Mbaknya jualan nggak sampe malem kah? Kalau tiba2 tengah malem disitu ada yg muncul juga gimana tuh ya 😂,” tulis akun @ms.chievouz.
“Jgn jualan malem2 mb bisa jantungan kita😂😂😂😂,” tulis akun @regian_putra.
“Mbak diusahakan sebelum Maghrib udah pulang ya, khawatir di kejar warga 😂,” tulis akun @mochdiwan_.
“Kalo dah malem serem ni jualan nya..” tulis akun @julaini_02.