Seorang artis sekaligus penyanyi dangdut @saipuljamilreal menjadi buah bibir warganet di Instagram. Dalam video singkat yang dibagikan melalui akun pribadinya itu, terlihat sang artis sedang dikerumuni oleh sekelompok lintah. Para lintah itu tak hanya berkerumun, tetapi juga aktif menyedot darah milik Bang Ipul. Rupanya, ia sedang melakukan sebuah terapi kesehatan menggunakan hewan “penyedot darah” bernama lintah.
Dari video itu, warganet Instagram dapat menyaksikan betapa ngerinya para lintah itu menyedot darah sang artis. Tak hanya di satu tempat, tapi para lintah itu ditempatkan di dua tempat sekaligus, yaitu di lidah dan di hidungnya. Mungkin, di kedua bagian tubuh itulah Bang Ipul ingin darah kotornya disedot oleh para lintah. Jika dihitung setidaknya ada empat ekor lintah yang diletakkan di lidah dan dua ekor lintah yang diletakkan di hidungnya sekaligus.
Kemungkinan, proses terapi lintah itu sudah berlangsung cukup lama. Sebab, para lintah dalam video terlihat begitu gemuk yang menandakan kalau mereka sudah menyedot banyak darah dari tubuh Bang Ipul. Bahkan, di sekitar tempat gigitan lintah itu tampak bersimbah darah milik sang artis. Belum lagi, kapas atau kasa yang digunakan untuk membungkus sekaligus mempertahankan agar para lintah tidak jatuh juga tampak dipenuhi dengan banyak darah.
Video yang bertajuk “Bismillah terapi lintah biar sehat” itu akhirnya sukses menuai beragam komentar dari warganet yang menyaksikan videonya. Tak hanya warganet biasa, tetapi dari kalangan artis dan selebgram juga ikut meramaikan unggahannya itu. Sebagian besar dari mereka tampaknya merasa ngeri dengan apa yang dilakukan oleh Bang Ipul.
“Serem banget bang”, ujar @jennycortez_dj yang diketahui adalah teman artisnya.
“Oh ini terapi… kirain ini azab di bulan puasa banyak gibahin orang😂😂”, ujar seorang model fitness bernama @irfansebaztian15.
“Iih ngeri liatnya sakit ga itu bang @saipuljamilreal itu biar apa”, tanya akun @tiara_marleen1 yang diduga adalah teman sesama penyanyi.
Untuk menjawab rasa ingin tahu warganet yang lain, seorang warganet di balik akun @erna.sereh tampak membantu Bang Ipul menjelaskan soal terapi lintah itu sekilas.
“Setau aku, terapi lintah itu lintahnya menyedot darah yg kotor atau bagian badan yg mengalami sakit. Yang setau aku kadang di punggung, di kaki, di tangan. Ini saya baru lihat di lidah bagian ujung lagi terus lintahnya juga knp banyak banget ya. Emang lidahnya sakit apa ya bang Ipul ini saya tanya serius bukan becandaan, soalnya saya baru tau klau org sakit di lidah gitu. Diinfo yg bener ya bang Ipul. thank u”, tulisnya.
Penyanyi lawas bernama Saipul Jamil itu pun lantas mengkonfirmai kalau dirinya mengalami radang tenggorokan sehingga melakukan terapi lintah di lidah, “radang tenggorokan kk”, jawab Bang Ipul.
Bagi yang kepo bagaimana rasanya terapi lintah di lidah, seseorang dari Kumparan.com pernah mengungkapkan kesaksiannya saat ia melakukan terapi serupa dengan Bang Ipul. Ia menuturkan kalau pada saat lintah menyedot darah, awalnya akan terasa seperti digigit semut. Lalu, lintah akan menyedot darah sekitar 30 menit sampai 1 jam. Saat menyedot darah itu, lintah perlahan akan mengembung. Tubuhnya yang kecil, lalu membesar, penuh dengan darah. Saat lintah menempel di lidah, pegangannya akan sangat kuat. Dia akan menggantung terus, sampai dirasa cukup, lalu si lintah melepaskan diri. Terapi lintah sendiri sering digunakan untuk pasien yang mengalami sakit jantung. Zat hirudin yang dikeluarkan lintah saat menyedot darah diyakini bisa mengurangi risiko terkena serangan jantung.