Polisi Ini Tanam Anggur Liar di Rumah Panggungnya, Bisa Petik Kapanpun

"Bisa jadi inspirasi nih ~"

Hidup di pedesaan untuk sebagian orang menjadi dambaan. Dengan alasan suasana sejuk nan asri dan juga masih ada lahan yang bisa ditanami yang cukup luas.  Setidaknya di setiap rumah di pedesaan akan ada pekarangan yang bisa ditanami palawija atau tanaman lainnya.

Seperti pria yang berprofesi sebagai polisi berikut ini. Ia hidup di pedesaan yang asri dengan hunian rumah panggung dan lahan pekarangan yang cukup luas.

Ia memanfaatkan pekarangan tersebut untuk ditanaminya pohon anggur hutan khas Borneo Kalimantan. Nah, enaknya lagi pohon anggur itu ia rambat kan ke rumah panggungnya yang berlantai dua itu.

Jadi saat di rumah, ia bisa petik langsung buah anggur itu. Bahkan kapanpun ia mau selama pohon sedang berbuah.

Berikut videonya.

@dregdbround

Bahagia itu sederhana cukup dengan metik anggur langsung dimakan🤗🤗🤗

♬ suara asli  - Januardi aci

Video ini sampai kini telah ditonton ribuan kali dan mendapatkan banyak komentar dari warganet.

Warganet yang berada di perkotaan banyak yang merasa jika hidup di pedesaan mungkin akan lebih enak dan nyaman.  Setidaknya bisa petik buah anggur seperti pak polisi itu,

"Enak ya pak, bisa petik langsung pas di rumah" komen salah satu akun.

"Kalau aku tinggal ke supermarket dket rumah" tambah yang lainnya.

Dan ternyata daerah polisi ini tinggal jauh dari pusat perbelanjaan, makanya ia inisiatif menanam anggur sendiri.

"Rumah kami jauh dari kota dan market ka" balasnya.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network