Fasilitas kesehatan di Indonesia harus diakui memiliki banyak kekurangan dan belum tersebar secara merata. Daerah terpencil dan pulau-pulau yang jauh dari daerah perkotaan masih belum memiliki fasilitas kesehatan yang memadai. Selain fasilitas, tenaga medispun masih sangat sedikit yang di tempatkan di daerah pedalaman.
Sebuah video yang dibagikan pengguna tiktok dengan nama akun @ar120890, menggambarkan perjuangan tenaga medis saat merujuk ibu dan bayinya ke rumah sakit. Di tengah cuaca mendung, pasien yang masih dipasangkan infus di lengannya, dibawa menggunakan perahu kecil melawan gelombang.
Video perjuangan bidan kepulauan menyelamatkan pasien ini langsung menarik perhatian nitizen.
"Semangat sejawat..berkah pahala untuk tanggung jawab profesimu," tulis akun@icha977
"Salam sejawat kak, moga sehat selalu menyelamatkan ibu dan bayi di pelosok negeri,," tulis @oby_adawiyahlubis89
Nitizen berharap pemerintah lebih memperhatikan lagi aspek kesehatan khususnya didaerah kepulauan dan pelosok, agar semua penduduk Indonesia secara merata dapat menikmati fasilitas kesehatan yang diberikan pemerintah.
@ar120890 perjalanan menuju rumah sakit, merujuk pasien..😇🤲
♬ Kota - Dere