Kaget, Pria Ini Jatuh dari Motor saat Bertemu Ular King Kobra di Jalan

"Lihatlah kehebohan segerombolan pria saat menangkap King Kobra"

Viral video di media sosial yang memperlihatkan sekelompok pria dari Thailand tengah berburu ular King Kobra. Bahkan, hingga detik ini video yang diupload oleh akun TikTok @vlogscacloaiomy itu telah mendapatkan lebih dari 1,4juta like.

Pada isi video tersebut, nampak seorang pria yang mengenakan kaos warna biru sudah terjatuh dari motor usai melihat tempat tinggal King Kobra berupa lubang di tebing. 

Bukannya menolong, pria yang di belakang malah melompatinya dan langsung menuju ke tempat ular mematikan tersebut berada.

Dengan memasang wajah yang serius, pria yang memakai jaket biru itu memberi tahu teman-temannya yang lain. Ia kemudian menggali lubang King Kobra, tetapi baru setengah jalan pria tersebut mundur dengan ekspresi kaget.

Setelah itu, temannya yang mamakai baju putih meneruskan penggalian lubang King Kobra. Kemudian, rekan yang lain mencoba merogoh lubang tersebut dengan tangannya. Sayang, ending dari video berdurasi 1 menit 16 detik itu belum diketahui.

@vlogscacloaiomy

King Cobra Drop into the cave This snake New training for almost 3 hours Catch it 1 drive of nearly 100

♬ Way down We Go - KALEO

Untuk himbauan, menangkap ular King Kobra sangat berbahaya karena spesies ini termasuk salah satu ular berbisa paling mematikan di dunia. 

Racun yang dihasilkan oleh King Kobra sangat kuat dan dapat membunuh manusia dalam waktu yang singkat jika tidak segera mendapat perawatan medis yang tepat.

Selain itu, King Kobra juga dikenal sebagai ular yang agresif dan defensif. Jika merasa terancam, King Kobra akan mengeluarkan sikap defensif dan bisa menyerang dengan sangat cepat dan agresif. 

Bahkan, King Kobra dapat mengangkat sepertiga dari tubuhnya dari tanah dan mengembangkan lehernya yang terkenal menjadi seperti tudung di atas kepala untuk menakut-nakuti musuhnya.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network