Ikan lele merupakan ikan air tawar yang memiliki saya tahan tubuh tinggi. Ikan lele juga mampu beradaptasi di air baru dengan cepat. Ikan lele ini adalah ikan yang sangat digemari oleh masyarakat di Indonesia. Contohnya, banyak banget yang jualan pecel lele di pinggir-pinggir jalan dan selalu ramai pembeli.
Tapi perlu sobat ketahui, nilai yang terkandung dalam lele itu juga berkaitan dengan cara budidayanya. Lele busung lapar atau penyakit nutritif terjadi karena kekurangan gizi pada pakan dan/atau gangguan sistem pencernaan ikan itu sendiri.
Tubuh ikan kurus dan besar kepalanya, kembung perut membesar dan menggantung, berenang lambat pada permukaan serta nafsu makan turun drastis serta pakan yang diberikan dimuntahkan.
Dikutip dari channel Youtube @Sikatdanstrike, dua orang pemuda terlihat sedang memperlihatkan dua ekor ikan lele yang mengalami busung lapar atau penyakit nutritif. Ikan lele tersebut terlihat sangat kurus dan hanya besar kepalanya saja.
Salah satu pemuda itu mengatakan, "halo guys, ini dapet ikan lele kurus-kurus banget guys. Tinggal tulangnya doang, ga ada dagingnya."
Ia mananyakan, "baiknya dilepas atau dirawat ya guys. Apa dilepas aja lagi di alam ya."
Salah satu nitizen, Mei Rahayu mengatakan, "lepas aja, itu yang akan jadi raja lele. Bahaya kalau dimakan, beracun ikan itu. Dia itu puasa terus biar bisa jadi raja."
Dari akun Facebook bernama LanggengPancing, diperlihatkan seokor ikan yang sangat kurus seperti terkena busung lapar.
Badan ikan lele tersebut terlihat seperti kulit dan tulang saja, yang terlihat menonjol hanyalah pada bagian kepalanya saja.
Dalam postingan tersebut juga tertulis "balikin ajalah, ga ada daginganya."
Komentar dari warganet juga bermacam-macam setelah melihat postingan tersebut. Seperti pada akun Bhakti Hendra Anugrah, ia mengatakan, "kasihan sekali yang mancing.. sudah hidupnya susah sekalinya dapat ikan susah juga."
Akun bernama Alisyha mengatakan, "salah konsep diet ni, si lele karena kalu dilihat kepalanya yang gede artinya dulunya dia punya badan yang proporsional, tapi karena satu dan lain hal, yah beginilah penampilan terbaru, semoga segera menggendut kembali ya le."
Ada lagi dari akun Jandri Pasribu, "lelenya kena penyakit gizi buruk, makanya besaran kepalannya."