Enggak Tega Lihatnya, Ini Kondisi Lele Busung Lapar Tinggal Kepala, Kulit dan Tulang

"Kasihan banget, lele ini kurus kerontang tinggal kepala, kulit dan tulang."

Lele adalah ikan yang sangat digemari oleh masyarakat di Indonesia. Contohnya saja, banyak banget yang jualan pecel lele di pinggir-pinggir jalan dan selalu ramai pembeli. Ikan lele merupakan ikan yang mengandung merkuri paling rendah, jadi, sangat aman untuk dikonsumsi.

Ditambah lagi manfaat mengkonsumsi ikan lele baik untuk tubuh. Perlu diketahui, dalam 100 gram ikan lele memiliki kandungan gizi sebagai berikut; 105 kalori, 2,9 gram lemak, 18 gram protein, 237 mg asam lemak omega 3, 337 mg asam lemak omega 6, Vitamin B12, Kalium dan Fosfor.

Tapi perlu sobat ketahui, nilai yang terkandung dalam lele itu juga berkaitan dengan cara budidayanya. Lele busung lapar atau penyakit nutritif terjadi karena kekurangan gizi pada pakan dan/atau gangguan sistem pencernaan ikan itu sendiri. Tubuh ikan kurus dan besar kepalanya, kembung perut membesar dan menggantung, berenang lambat pada permukaan serta nafsu makan turun drastis serta pakan yang diberikan dimuntahkan.

Dari akun Facebook bernama LanggengPancing, diperlihatkan seokor ikan yang sangat kurus seperti terkena busung lapar.

Badan ikan lele tersebut terlihat seperti kulit dan tulang saja, yang terlihat menonjol hanyalah pada bagian kepalanya saja.
TamanPendidikan.com

istimewa

Dalam postingan tersebut juga tertulis "balikin ajalah, ga ada daginganya."

Komentar dari warganet juga bermacam-macam setelah melihat postingan tersebut. Seperti pada akun Bhakti Hendra Anugrah, ia mengatakan, "kasihan sekali yang mancing.. sudah hidupnya susah sekalinya dapat ikan susah juga."

Dari akun Heny Fatmala, "Mungkin dulu lelenya udah di potong-potong tinggal kepalanya dimasukin kolam, eh badanya tumbuh lagi kayak cicak gitu."

Akun bernama Alisyha mengatakan, "salah konsep diet ni, si lele karena kalu dilihat kepalanya yang gede artinya dulunya dia punya badan yang proporsional, tapi karena satu dan lain hal, yah beginilah penampilan terbaru.. semoga segera menggendut kembali ya le."

TamanPendidikan.com

istimewa

Ada lagi dari akun Jandri Pasribu, "lelenya kena penyakit gizi buruk, makanya besaran kepalannya."

Akun Susi Swan mengatakan, "Banyak pikiran itu ikan lelenya, jadi kurus kering."

Dari akun Syarehan Handayani mengatakan, "kasihan lelenya kayak banyak sekali permasalahan yang ia hadapi sampai sekurus itu, mungkin tekanan batinya sudah terlewat lama."


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network