ATM Ini Bisa Tarik Uang Pecahan Rp10 Ribu dan 20 Ribu, Disebut Impian Mahasiswa

"ATM pecah Rp 20.000 tentunya menjadi hal yang sangat membantu para mahasiswa. Sebab, mereka masih bisa mengambil uang meskipun saldo yang tersisa di bank kurang dari Rp 100 ribu ataupun Rp 50 ribu."

Kehadiran mesin anjungan tunai mandiri (ATM) menjadi salah satu inovasi yang mempermudah hidup masyarakat. Masyarakat yang menyimpan uangnya di bank bisa dengan mudah melakukan penarikan uang selama memiliki kartu ATM.

Umumnya, mesin ATM dibagi menjadi dua jenis berdasarkan pecahan uang yang dikeluarkan, yakni ATM dengan pecahan Rp 100.000 dan Rp 50.000. Namun, sebenarnya ada pula mesin ATM yang menyediakan pecahan Rp 20.000, meski cukup jarang dijumpai. Seperti dalam video yang sedang viral, ATM ini bisa tarik tunai pecahan Rp 10 ribu dan Rp20 ribu.

Akun Instagram @ paguyonan yang juga mengutip akun tiktok @ aerox125pelan mengunggah video tersebut. "Impian para mahasiswa 😆 ," tulisnya.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/Cnyy26Mudrc/

Memang sepertinya sudah menjadi hal lumrah bila mahasiswa dikenal sebagai kalangan yang memiliki uang terbatas karena masih bergantung dari uang saku pemberian orangtua, terutama bagi mahasiswa perantauan. Kehadiran ATM pecah Rp 20.000 tentunya menjadi hal yang sangat membantu para mahasiswa. Sebab, mereka masih bisa mengambil uang meskipun saldo yang tersisa di bank kurang dari Rp 100 ribu ataupun Rp 50 ribu.

Selain itu, mesin ATM pecahan Rp 20 ribu pun biasanya terletak di dekat universitas atau kampus yang mudah terjangkau oleh mahasiswa. Seperti yang terlihat dalam video, salah seorang pria menggunakan mesin ATM Bank Nasional Indonesia, yakni Bank Mandiri yang bisa tarik tunai pecahan uang hingga Rp 10 ribuan.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/Cnyy26Mudrc/

Pria tersebut lantas membagikan video dan mengunggahnya di akun media sosialnya. Video tersebut lantas viral dan mendapatkan beragam tanggapan beragam dari warganet.

"Jadi inget tahun 2000an dimana ATM masih tersedia 20rbu 😂," ucap akun @ chenmikai441.

"seumur2 baru nemu BNI 20rb, ini ada yg 10 rb woy 😭😭😭," sahut akun @ ms.ald.nw.

"Kalo saya sisa di atm 40rb gabisa ditarik, minta temen transfer trus saya bayar cash," jawab akun @ officialwindan.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/Cnyy26Mudrc/

"jadi ingat dulu narik 20rb doang di atam BNI tahun 2004 itu juga udah banyak rasanya bisa untuk bensin 2 minggu," jawab akun @ mya.bernada.

"Mandiri ada 10 tp ATM yg tarik tunai nya kalo gk salah..," jawab akun @ ndhienoctovianty.

"Atm jaman dulu keknya ada yg pecahan 20rb," ucap akun @ desire_0912.

"Uangnya 20rb tapi penarikan 10rb tuh gimana," sahut akun @ lee_maziyyah.

"Yg 20rb BNI ada di 0 KM YK mlboro itu.. Trs stasiun bndung,, yg lain ga tau dmna," ujar akun @ indah_gyp.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/Cnyy26Mudrc/

"Pasti tiap tanggal tua rame nih," ungkap akun @ nisamar.12.

"Disini ada ga ya? yg suka saling transfer (5rb,10rb,20rb,....)biar uang bisa diambil 🤗🤭🤭🤭coba ☝☝☝," jawab akun @ lestari_diodimas.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network