Jelaskan Pengertian Fakta dan Opini, Berikut Macam, Ciri, Perbedaan, dan Contohnya

"Penjelasan Lengkap tentang Fakta dan Opini."

Pengertian fakta merupakan pernyataan yang tak terbantah lagi kebenarannya. Kalimat yang berisi fakta merupakan kalimat yang ditulis berdasarkan kenyataan, peristiwa, suasana yang benar-benar terjadi dan bersifat objektif.

Sementara, opini atau pendapat yang kemungkinan kebenarannya sangat relatif karena dipengaruhi unsur pribadi yang bersifat subjektif. Pendapat memiliki ciri-ciri fisik yang biasanya ditandai kata-kata seperti: mungkin, bisa jadi, sangat, tidak mungkin, sebaiknya, dan lain-lain yang merujuk kepada subjektivitas seseorang.

Macam-Macam Fakta
Fakta dapat dibagi dalam beberapa bagian, yaitu sebagai berikut:

1. Fakta Tentang Benda
 
• Pesawat Mandala merupakan milik perusahaan swasta.
• Selain manusia, tumbuhan juga merupakan makhluk hidup.
• Minyak bumi merupakan salah satu barang tambang yang langka.

2. Fakta Tentang Peristiwa
 
• Badai tsunami terjadi di Aceh.
• Presiden SBY mendapat penghargaan Nobel Perdamaian di Jepang.
• Hampir di penghujung tahun 2006 ini, Indonesia dikunjungi oleh Presiden Amerika Serikat.

3. Fakta Tentang Keadaan
 
• Banjir lumpur yang terjadi di desa Sidoarjo merupakan akibat jebolnya tanggul penahan luapan lumpur lapindo Berantas.
• Akibat gempa bumi dan tsunami di Serambi mekah porak-poranda.
• Rumah sakit Abdul Moeloek ramai oleh pasien yang terinfeksi flu burung.

4. Fakta Tentang Jumlah
 
• Dana untuk pembangunan jalan di Kabupaten Tanggamus baru cair Rp 2,7 milyar.
• Untuk memeriahkan HUT RI ke-61, Kecamatan Pringsewu mengadakan pameran yang diikuti oleh 42 stand.
• Jajaran Polsek Penengahan, Lampung Selatan, menyita 42 dus minuman keras berbagai merk di pasar Pasuruan dan pasar Simpang Palas.

5. Fakta Tentang Waktu
 
• Pukul 23.00 WIB Siska terbangun dari tidurnya.
• Pukul 15.45 WIB datang hujan lebat.
• Aden datang ke rumahku pukul 20.00 WIB.

6. Fakta Tentang Faktor Penyebab
 
• Kebanjiran itu terjadi karena penggundulan hutan.
• Motornya terbalik karena kecepatan yang tidak terkendali.
• Pembunuhan itu terjadi karena faktor dendam.

Ciri-ciri Fakta
Adapun ciri-ciri dari fakta, antara lain:

• Dapat dibuktikan kebenarannya
• Berisi data-data yang sifatnya kuantitatif (berupa angka) dan kualitatif (berupa pernyataan).
• Mempunyai data yang akurat baik waktu, tanggal, tempat dan peristiwanya.
• Dikumpulkan dari nara sumber yang terpercaya.
• Bersifat obyektif, yakni data yang sebenarnya, bukan dibuat-buat dan dilengkapi dengan gambar obyek.
• Biasanya dapat menjawab rumus pertanyaan 5W + 1H.
• Menyatakan kejadian yang sedang atau telah dan pernah terjadi.
• Informasi berasal dari kejadian yang sebenarnya.

Contoh Kalimat Fakta

• Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan sebuah rekening anak sekolah bernilai lima miliar rupiah.
• Temuan PPATK tentang rekening lima miliar diusut penegak hukum.

Macam-Macam Opini

Macam-macam opini dapat dibagi dalam beberapa bagian, yaitu pemikiran, harapan, tanggapan, ide, gagasan, usul, saran, kritik, keinginan, penolakan, persetujuan, pemecahan suatu masalah yang disampaikan dan lain-lain.

Opini biasanya disertai oleh argumen atau alasan-alasan tertentu yang mendukung pemikirannya, opini juga biasanya dipadukan dengan kata-kata seperti:

(1) Seharusnya,
(2) Seandainya,
(3) Sebaiknya,
(4) Mungkin,
(5) Menurut saya atau pendapat saya,
(6) Jika,
(7) Sebab,
(8) Penyebab,
(9) Siapa lagi, dan
(10) Pujian.

Berikut contoh penggunaan kata-kata pada opini:

1. Seharusnya pembelajaran diarahkan untuk menciptakan atau mengkondisikan sikap dan pola hidup anak didik sehingga selaras dengan kehidupan masyarakat secara luas.

2. Seandainya saja sekolah di negeri ini dibuat serba gratis pasti pendidikan menjadi lebih maju.

3. Di Bandarlampung, beberapa Sekolah Dasar belum memiliki perpustaan sekolah. Sebaiknya perpustakaan sekolah segera dibangun agar siswa memeroleh banyak pengetahuan dari perpustakaan tersebut.

4. Mungkin Retno telah sampai di rumah dengan sambutan yang hangat dari keluarganya.

5. Menurut saya sebesar apa pun musibah yang menerpa, esoknya kita akan lupa dan tidak mengambil pelajaran, bagaimana musibah itu menjadi pelajaran agar tidak terulang lagi di kemudian hari.

6. Tidak heran jika seseorang telah mengikuti dan menjalani proses pendidikan, maka kualitas emosi dan pengetahuannya lebih baik dari yang tidak berpendidikan.

7. Menurut saya sebesar apa pun musibah yang menerpa, esoknya kita akan lupa dan tidak mengambil pelajaran, bagaimana musibah itu menjadi pelajaran agar tidak terulang lagi di kemudian hari.

8. Sebab belum ada ikatan dan komitmen yang sah untuk saling bertanggung jawab satu sama lain.

9. Penyebab kanker biasanya tidak dapat diketahui secara pasti karena penyebab kanker dapat merupakan gabungan dari sekumpulan faktor, genetik dan lingkungan.

10. Siapa lagi yang ingin mendapatkan keuntungan sebesar ini.

11. Sekali lagi, produk ini memang cukup bagus, selain harga yang ringan, juga menawarkan perlindungan yang cukup lengkap.

Ciri-Ciri Opini
Menurut Suyono (2007: 158) ciri-ciri opini dirincikan sebagai berikut:

1) Dari segi isi opini sesuai atau tidak sesuai dengan kenyataan bergantung pada kepentingan tertentu.
2) Dari segi kebenaran opini dapat benar atau salah bergantung data pendukung atau konteksnya.
3) Dari segi pengungkapan opini cenderung argumentatif dan persuasif.
4) Dari segi penalaran opini cenderung deduktif.

Perbedaan Kalimat Fakta dan Opini
Berikut perbedaan kalimat fakta dan opini secara rinci:

1. Kalimat fakta yang bersifat objektif dan opini bersifat subjektif.

2. Kalimat fakta dari kenyataan yang sebenarnya terjadi, sedangkan opini memperlihatkan peristiwa yang belum terjadi.

3. Kalimat opini tidak ditambahkan data pendukung, berbeda dengan kalimat fakta yang memakai data untuk mendukung argumen.

4. Opini berisi kalimat pengandaian yang menggunakan kata menurut saya, saya rasa, sepertinya, sebaiknya, mungkin, jika, kalau, sebaiknya, seharusnya, dan masih banyak lagi.

5. Opini menunjukkan peristiwa spekulatif dan berisi argumen sendiri.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network