Kobra merupakan salah satu jenis ular yang terkenal mematikan. Reptil berbahaya ini memang memiliki racun atau bisa yang sangat ditakuti berbagai spesies di hutan.
Meskipun bukan tipe penyerang manusia, tapi kobra tak segan untuk mematuk dan mengejar siapa saja yang mengusik dirinya.
Tentu tidak semua orang berani menghadapi jenis ular tersebut. Namun aksi yang dilakukan oleh pria yang satu ini cukup nekat. Dia berani mengevakuasi ular kobra yang jatuh ke sumur.
Aksi menegangkan pria yang nekat mengevakuasi kobra ini terlihat dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @ earth.reel. Dalam video, aksi heroik pria India saat mengevakuasi kobra ini berlangsung sangat menegangkan hingga bisa merenggut nyawanya.
Dengan bergantung pada seutas tali yang dililitkan ke tubuhnya pria tersebut turun ke sumur menyelamatkan kobra. Saat mengevakuasi ular kobra, pria ini juga membawa alat untuk menarik kobra. Sementara teman di atasnya membantu memegang tali dan mengulurkan wadah untuk kobra.
Setelah beberapa kali berjuang, akhirnya ular kobra tersebut berhasil diselamatkan dan dimasukkan ke dalam kantong hitam yang diulurkannya. Melihat aksi heroik yang dilakukan oleh pria India ini, warganet pun memberikan beragam tanggapan.
"Saya bukan ahlinya, tapi mungkin jaring ikan untuk meraupnya, lalu menangkapnya kembali di tanah yang lebih stabil dan kemudian memasukkannya ke dalam tas 🤷🏿," ungkap akun @ jodyshabazz.
"Ingat Keamanan Pekerjaan," tulis akun @ nandoski86.
"Dia mendapatkannya !!!!!😮😮😮," ucap akun @ adlimnetcents.
"Apa selanjutnya? Mandikan?," tanya akun @ josiahroise