Jelaskan Perhatikan Sumbu Simetri, Ketahui Jenis Operasi serta Jumlah Sumbunya di Bangun Datar

"Simak ulasannya di bawah ini!"

Definisi sumbu simetri adalah garis yang membagi sebuah benda atau bentuk  menjadi dua bagian yang simetris, sehingga akan terlihat bahwa benda di satu sisi akan serupa dengan bayangan cermin dari sisi yang lain.

Pengertian lain menjelaskan bahwa sumbu simetri adalah garis yang tepat membelah bangun datar menjadi 2 bagian, atau 4 bagian dan seterusnya yang sama luasnya. Atau garis yang dapat membagi bangun datar menjadi beberapa bagian yang sama luasnya.

Kita dapat melihat sebuah contoh pada sumbu simetri pada bagian simetri lipat, yaitu gambar persegi panjang yang memiliki sumbu simetri 2, vertikal dan horizontal.

Agar lebih paham seperti apa operasi sumbu simetri pada bangu datar dan berapa jumlah sumbu simetri pada macam-macam bangun datar, maka perhatikan ulasannya di bawah ini.

Jenis Operasi Simetris pada Bangun Datar

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Perhatikan tiga jenis operasi simetri utama pada bangun datar berikut ini. Cermati penjelasannya:

1. Refleksi (pencerminan)

Refleksi adalah operasi mencerminkan objek di sebuah garis sebagai bidang cermin.

2. Rotasi

Rotasi adalah operasi merotasi objek dengan titik sebagai pusat. Misalnya segitiga sama sisi memiliki simetri rotasi dengan sudut rotasi 120 derajat.

3. Translasi

Translasi adalah operasi mentranformasi objek dari satu daerah ke daerah lain dengan sebuah vektor. Simetri-simetri yang lebih rumit merupakan kombinasi dari operasi-operasi ini.

Simetri sendiri banyak dipakai dalam berbagai disiplin pengetahuan seperti geometri, matematika, fisika, biologi, kimia, seni dan sebagainya.

Jumlah Sumbu Simetri pada Bangun Datar

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Berikut adalah jumlah sumbu simetri dari beberapa bangun datar yang perlu diketahui, antara lain adalah:

1. Lingkaran = Tak terhingga
2. Jajar genjang = Tidak ada
3. Trapesium sama kaki = 1
4. Trapesium siku-siku dan sembarang = Tidak ada
5. Persegi panjang = 2
6. Segitiga sama sisi = 3
7. Segitiga sama kaki = 1
8. Segitiga sembarang = Tidak ada
9. Persegi = 4
10. Belah ketupat = 2
11. Layang-layang = 1


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network