Viral, Bapak Ini Ajari Anaknya Memandikan Bayi Pakai Kucing yang Kooperatif & Lucu

"Video pelajaran spesial yang dibagikan secara online ini telah meluluhkan hati netizen berkat kelucuannya."

Bagi pasangan muda yang pertama kali menjadi orang tua, menunggu kelahiran bayi adalah pengalaman yang mengasyikkan dan sekaligus mendebarkan. Di satu sisi, mereka tidak sabar untuk bertemu dengan anak mereka, tetapi di sisi lain, mereka harus belajar banyak hal tentang merawat bayi.

Selama momen-momen yang membingungkan itu, dapat dimengerti bahwa kita akan meminta nasihat dari orang paling bijaksana yang kita kenal yaitu orang tua kita sendiri. Namun, seorang pria di Vietnam tidak hanya mendapatkan nasihat yang sangat berharga, tetapi juga demonstrasi langsung yang mendetail tentang cara memandikan bayi. Uniknya dia menggunakan kucing peliharaan sebagai model pengganti si bayi.
TamanPendidikan.com

Sumber 1 : https://www.facebook.com/VinhQuang1005/videos/2321932967953368

Video pelajaran spesial yang dibagikan secara online ini telah meluluhkan hati netizen berkat kelucuannya. Dilansir dari thesmartlocal.com, video itu dibagikan oleh pengguna Facebook Vinh Quang Phạm Sabtu lalu dan sejak itu telah mengumpulkan 36.000 like dan sudah di bagikan sebanyak 16.000 kali.

Ayah Quang terlihat menggendong kucing keluarga di tangannya, menjelaskan kepada putranya bahwa ia harus menopang kepala bayi saat mencuci tubuhnya.TamanPendidikan.com

Sumber 2 : https://www.facebook.com/VinhQuang1005/videos/2321932967953368
Calon kakek ini kemudian melanjutkan untuk menunjukkan kepada putranya cara membersihkan kepala bayi. Menurutnya, bayi harus dibungkus dengan handuk agar tidak kedinginan.
TamanPendidikan.com
Sumber 3 : https://www.facebook.com/VinhQuang1005/videos/2321932967953368

Kemudian, harus ditaruh di pangkuan dan gunakan tangan untuk memercikkan air untuk membasuh kepala dan wajah bayi. Dia juga menjelaskan agar tetap berhati-hati agar air tidak masuk ke telinga bayi. Perhatikan hal ini ya para calon orang tua.
TamanPendidikan.com

Sumber 4 : https://www.facebook.com/VinhQuang1005/videos/2321932967953368

Langkah terakhir adalah mengeringkan bayi dan menidurkannya.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network