Mobil pada umumnya dimodifikasi untuk mempercantik tampilan eksterior ataupun interior. Modifikasi juga dilakukan pada mesin agar dapat menambah tenaga si mobil sendiri. Pada dasarnya, modifikasi yang biasa dilakukan tidak akan mengurangi fungsi mobil untuk dikendarai.
Namun, modifikasi yang satu ini tampak sangat berbeda. Hal ini karena mobil VW kodok ini disulap menjadi akuarium ikan hias. Seperti dalam video yang diunggah di akun instagram @ eksotis.fishlover yang juga mengutip dari akun @coralfish12g ini.
"Sejauh ini tangki akuarium make-shift paling keren yang pernah saya temui dalam perjalanan saya. Kreativitasnya keluar dari tangga lagu!," tulis keterangan postingan video.
Video tersebut menunjukkan sebuah mobil yang dimodifikasi menjadi sebuah akuarium. Bukan sekadar akuarium kosong, mobil tersebut diisi dengan air dan dipenuhi banyak ikan hias.
Jok dan setir mobil tersebut juga tampak dari luar karena didalamnya juga terdapat lampu akuarium. Tidak ada keterangan lebih di mana lokasi mobil VW yang disulap menjadi akuarium.
Volkswagen Beetle atau lebih dikenal dengan sebutan VW Kodok merupakan salah satu mobil paling ikonik di dunia. Mobil VW Kodok sendiri diproduksi mulai tahun 1938 sampai 2003, walau sempat terhenti oleh Perang Dunia II. Pada rentang masa yang panjang ini, lebih dari 21 juta VW Kodok dibuat. Mobil tersebut tentunya menjadi mobil yang paling banyak disukai dan banyak di produksi dimasanya