Jelaskan Pengertian Teknik Konstruksi dalam Membuat Patung, Berikut Contoh, Kelebihan, Serta Tahap Pembuatannya

"Apa itu patung konstruksi? Simak penjelasannya berikut ini"

Seni patung merupakan sebuah bentuk karya seni tiga dimensi. Dalam pembuatannya, patung dapat dibuat dengan beberapa teknik, mulai dari memahat hingga menggunakan teknik konstruksi.

Kali ini kita akan mengupas tentang teknik konstruksi dalam membuat patung. Teknik konstruksi yakni teknik pengerjaan patung dengan cara menempelkan bagian yang satu dengan yang lain sedikit demi sedikit sehingga menjadi karya seni patung.

Bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatannya juga bervariasi, misalnya seperti tanah liat, lilin, bubur kertas, dan logam.

Bagaiman tahapan yang dilakukan saat membuat patung konstruksi dan seperti apa contoh dari patung konstruksi, simak penjelasannya berikut ini.

Contoh Patung Konstruksi

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Simak beberapa contoh dari patung yang dibuat menggunakan teknik konstruksi, antara lain:

1. Patung garuda wisnu kencana

Patung garuda wisnu kencana berada di kompleks Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana, Bali. Patung tersebut merupakan karya seniman patung terkenal di Bali, beliau adalah I Nyoman Nuarta.

2. Patung monumen B.J. Habibie

Patung monumen B.J. Habibie ini menjadi bentuk apresiasi masyarakat Gorontalo kepada salah satu putra terbaik bangsa Indonesia. Patung tersebut dibangun oleh Pemerintah Provinsi Gorontalo pada tahun 2018 untuk menghargai jasa-jasa Presiden Republik Indonesia ke-3.

3. Patung liberty

Patung liberty merupakan patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, Amerika Serikat. Patung ini dihadiahkan Perancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19.

4. Patung pancoran

Monumen Patung Dirgantara atau lebih dikenal dengan nama Patung Pancoran adalah salah satu monumen patung yang terdapat di Jakarta. Letak monumen patung ini berada di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan.

Kelebihan Menggunakan Teknik Konstruksi

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Berikut ini adalah beberapa kelebih saat kita menggunakan teknik konstruksi dalam membuat patung, antara lain:

1. Ramah lingkungan
2. Proses cukup cepat
3. Hasil lebih rapi
4. Tergolong teknik yang baru dan modern

Tahapan Membuat Patung Konstruksi

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Simak penjelasan tentang tahapan dalam membuat patung konstruksi berikut ini:

1. Merangkai material atau bahan.
2. Membentuk bahan awal atau kerangka.
3. Menyatukan kerangka yang telah terkumpul.

Teknik-teknik Lain dalam Membuat Patung

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Selain teknik konstruksi, berikut ini adalah beberapa teknik yang lain yang dapat digunakan saat membuat patung, antara lain:

1. Teknik Butsir

Teknik butsir merupakan salah satu teknik pembuatan patung dengan langkah membentuk bahan lunak seperti tanah liat, gips malam dan bahan yang berstruktur lunak yang lain hingga terbentuk kreasi patung yang mempunyai nilai seni.

2. Teknik Pahat atau Ukir

Teknik pahat atau ukir Ialah sebuah teknik yang digunakan untuk patung yang berbahan kayu atau batu. Caranya adalah mengurangi bahan dan membentuknya sesuai bentuk patung yang diinginkan. 

3. Teknik Cor

Teknik cor adalah teknik yang dipakai di dalam proses pembuatan patung dengan material dasar logam. Pengerjaanya dimulai dengan memanasi logam sampai mencair selanjutnya dituangkan dalam cetakan patung yang sudah dibuat rupa patungnya. 

4. Teknik Cetak

Teknik cetak merupakan teknik pengerjaan yang digunakan pada patung berbahan gips atau fiber.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network