Jelaskan Pengertian Perdagangan, Ketahui Macam Serta Perbedaannya

"Pahami tentang perdagangan dalam dan luar negeri"

Secara umum, perdagangan merupakan suatu kegiatan tukar menukar barang atau jasa atau keduanya yang berdasarkan kesepakatan bersama bukan pemaksaan.

Menurut Bambang Utoyo (2009) perdagangan adalah proses tukar menukar barang dan jasa dari suatu wilayah dengan wilayah lainnya. kegiatan sosial ini muncul karena adanya perbedaan kebutuhan dan sumber daya yang dimiliki.

Marwati 'Djoened (2002) menuturkan bahwa perdagangan yaitu sebuah kegiatan ekonomi yang mengaitkan antara para produsen dan konsumen. Sebagai kegiatan distribusi, perdagangan menjamin peredaran, penyebaran, dan penyediaan barang melalui mekanisme pasar.

Badan Pusat Statistik menjelaskan bahwa perdagangan ialah kegiatan yang terkait dengan transaksi barang dan atau jasa di dalam negeri dan melampaui batas wilayah negara dengan tujuan pengalihan hak atas barang dan atau jasa untuk memperoleh imbalan atau kompensasi.

Macam-macam Perdagangan

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

1. Perdagangan Dalam Negeri

Menurut undang-undang no. 7 tahun 2014 tentang Perdagangan dalam
negeri yaitu suatu proses kegiatan jual beli Barang atau Jasa yang sistem
perdagangannya hanya mencangkup wilayah Negara Kesatuan Republik
Indonesia dan tidak termasuk ke Perdagangan Luar Negeri.

Lebih dari itu perdagangan dalam negeri juga sering di artikan sebagai suatu kegiatan perdagangan yang hanya dilakukan di sekitar wilayah Indonesia saja, misalnya dari daerah satu ke daerah yang lain.

2. Perdagangan Luar Negeri (Internasional)

Perdagangan internasional merupakan perdagangan yang dilakukan oleh
penduduk suatu negara dengan penduduk negara lain atas dasar kesepakatan
bersama.

Penduduk yang dimaksud bisa perorangan (individu dengan individu), antara individu dengan pemerintah suatu Negara atau pemerintah suatu Negara dengan pemerintah Negara lain.

Huala Adolf (2009) berpendapat bahwa perdagangan Internasional merupakan suatu kegiatan proses perdagangan barang-barang dari kesepakatan masing-masing negara secara bersama.

Tujuan perdagangan internasional antara lain untuk menambah pendapatan dari suatu negara. Transaksi jual beli dengan negara lain merupakan bagian dari perdagangan Internasional.

Perbedaan Perdagangan Dalam Negeri dan Luar Negeri Internasional

TamanPendidikan.com

Pixabay.com

Berikut ini adalah perbedaan antara perdagangan dalam negeri dan perdagangan Internasional, yaitu:

1. Perdagangan Dalam Negeri

a. Perdagangan dalam negeri mencakup di satu negara
b. Perdagangan dalam negeri mempunyai satu macam mata uang
c. Perdagangan dalam negeri sistem distribusi langsung
d. Perdagangan dalam negeri menggunakan aturan negara sendiri
e. Perdagangan dalam negeri tidak ketat pasalnya bersaing dengan negara sendiri
f. Perdagangan dalam negeri tidak ketat karena bersaing dengan produsen dari dalam negeri

2. Perdagangan Luar Negeri (Internasional)

a. Perdagangan Internasional dapat terjadi di beberapa negara
b. Perdagangan Internasional mempunyai macam-macam mata uang
c. Perdagangan Internasional sistem distribusi tidak langsung
d. Perdagangan Internasional menggunakan aturan dari negara yang terlibat
e. Perdagangan Internasional lebih ketat karena bersaing dengan berbagai negara
f. Perdagangan Internasional lebih mahal karena jangkauannya


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network