Niat hati pasang AC agar sejuk, warga negeri jiran ini justru alami kenyataan berkebalikan. Kamar tidur tempat ia memasang AC justru jadi panas. Sebabnya, teknisi salah pasang AC.
Pengalaman kocak tentang AC diunggah dalam postingan akun instagram @statusfakta di instagram. Video yang berdurasi 1 menit 16 detik yang diunggah pria itu memperlihatkan posisi AC yang salah dipasang.
Bagian pendingin suhu dipasang di ruang tamu dengan benar. Namun, tidak dengan bagian kompresor AC yang dipasang di kamar tidur.
Alhasil, hawa yang ada di kamar jadi tambah panas karena udara kering yang keluar dari kompresor AC. Pria tersebut dibikin jengkel dengan tukang AC yang bekerja tidak profesional.
Namun, dia juga dibikin ketawa dengan tukang AC yang tidak paham cara memasang pendingin ruangan itu. Pria yang bernama Sufian Muhammad bercerita apabila tukang memasang AC di sana ketika bibinya sedang keluar rumah karena bekerja.
Jadi, sang bibi tidak mengetahui kalau tukang yang dimintanya memasang AC ternyata tidak paham. Sementara, Sufian mengetahui AC dipasang salah ini sewaktu berkunjung ke rumah sang bibi.
Dia merasa ada yang aneh dengan hawa di ruangan rumah sang bibi. Dia tiba-tiba merasa panas dan sejuk.
"Ketika pergi menengok itu memang terkejut terus marah pada bibi siapa yang pasang. Tetapi bibi tidak mau bilang sebab takut ada keributan,” ujar pria berusia 31 tahun tersebut.
Menurut penuturan sang bibi, AC itu sudah terpasang dengan posisi salah selama 2 bulan. Sang bibi kemudian meminta bantuan kepada Sufian untuk membetulkan posisi AC di rumahnya.
"Bibi meminta saya memasang AC itu tetapi tidak dapat saya lakukan segera karena saya ada pekerjaan di tempat lain,” ungkapnya.
Sufian merasa kesal dengan ulah tukang AC yang tidak mau bertanggung jawab atas kesalahannya. Belum lagi biaya untuk memindahkan posisi kompresor AC keluar sebesar RM200 hingga RM300 setara dengan Rp 600 ribu sampai Rp 900 ribu.
Postingan tersebut pun ramai diperbincangkan oleh warganet, hingga tuai beragam komentar
"Tapi kok diem aja di taro disitu, emg ga confirm dulu yak??," tanya akun @ vousinezvoyez.
"Yg salah bukan tukangnya.... tukangnya udh rapih itu masangnya,yg tuan rumahnya gimana? Gak mau beli pipa emang sm selang? Klo tukang AC nya gak bs masang ya itu AC gak berfungsi..tuan rumahnya aja lebay," ungkap akun @ don_mfky.
"Bagus nih sekalian buka usaha laundry.... jd kan bs cepet kering baju ditaroh disitu...😂😂😂," ujar akun @ wira_wan12.