Gajah merupakan salah satu hewan mamalia darat yang berukuran besar dan tinggi. Secara tradisional, terdapat dua spesies yang diakui, yaitu gajah Afrika dan gajah Asia. Di Indonesia sendiri banyak ditemui di kebun binatang ataupun di kawasan khusus untuk gajah Lampung dan Sumatera.
Hewan besar berkaki empat ini termasuk hewan herbivora yang dapat ditemui di berbagai habitat, seperti sabana, hutan, gurun, dan rawa-rawa. Mereka cenderung berada di dekat air.
Gajah memiliki ciri-ciri khusus, dan yang paling mencolok adalah belalai atau proboscis yang digunakan untuk banyak hal, terutama untuk bernapas, menghisap air, dan mengambil benda.
Hewan mamalia yang dikenal dengan gading dan belalainya ini mempunyai tenaga yang sangat besar. Gajah nuga mampu berdiri tegak hanya dengan dua kakinya.
Seperti yang dilakukan oleh seekor gajah dalam video yang diunggah di akun instagram @ go_to_pappan9046 ini. Gajah ini berdiri dengan 2 kaki untuk memetik buah nangka yang menggantung tinggi di pohon.
Dalam video unggahan tersebut, nampak seekor gajah besar tangah berdiri dekat pohon nangka di samping rumah warga. Gajah itu nampak berdiri tegak dengan kedua kaki belakangnya untuk memetik buah nangka. Sedangkan dua kaki depannya bersandar di pohon untuk menahan keseimbangannya agar tak terjatuh, sementara belalainya menjalar ke arah buah nangka.
Beberapa saat dengan usaha kerasnya, akhirnya beberapa buah nangka berhasil dipetiknya hingga jatuh ke bawah. Kejadian tersebut kemungkinan terjadi di wilayah India.
Video aksi menakjubkan yang dilakukan gajah ini kini pun sudah disukai ratusan ribu lebih netizen dan banyak dari mereka mengomentari dengan icon takjub.