Ular piton diketahui sebagai salah satu hewan jenis pemangsa hewan hewan besar. Namun bagaimana jika piton dihadapkan dengan hewan lain yang juga sebagai pemangsa yang juga punya senjata racun yang mematikan?
Momen tersebut seperti yang terjadi dalam video yang diunggah oleh akun instagram @ gofishingindonesia, nampak seekor piton sedang membelit biawak di sungai.
"Biawak vs ular 🐍🐍🐍, Siapa yg menang nih bos....," tulisnya. Video tersebut diketahui oleh seorang pemancing yang kemudian diabadikan dengan kamera ponselnya. Angler tersebut merekamnya dari jarak jauh di atas jembatan.
"Bertarung guys, ayo lih mana? Biawak atau ular?," ucapnya. Seteleh di zoom, terlihat dengan jelas penampakan seekor piton yang sedang membelit biawak di sungai.
Biawak tersebut nampaknya tidak berkutik dan hanya diam saja, bahkan terlihat santai saja saat tubuhnya dililit piton. Video penampakan ular yang sedang membelit biawak itu kini pun sudah disukai ribuan dan dibanjiri beragam komentar dari warganet, dalam perseteruan itu sebagian warganet mendukung piton.
"🐊 datang, kelar itu 22nya," ucap akun @ cem_ara72.
"Bukannya dipisahin min malah di videoin," tulis akun @ jap_ap.
"Kalo di darat dengan ukuran segitu gue pegang biawak," jawab akun @ alfascoots.
"Hukum alam...," ujar akun @ alfawankhair.
"Tolong di pisahkan..🔥🔥😂😂," sahut akun @ zainul_usban.
"Sama. Sama salah pilih lawan," ungkap akun @ arifwicaksono_ig.
"Sptnya si ular yg menang," jawab akun @ martinichirose