Jelaskan Pengertian Al Qur'an Menurut Bahasa dan Istilah, Lengkap Ajaran, Fungsi Serta Manfaat Membacanya

"Pamahi Al Qur'an untuk membimbing jalan kita ke arah lebih baik"

Al-Qur'an merupakan sebuah kitab suci bagi umat islam, selain itu Al-Qur'an juga menjadi sumber hukum utama dalam ajaran agama islam.

Menurut bahasa, Al Qur'an adalah bentuk jamak dari kata benda atau masdar yang berasal dari kata kerja qara a - yaqra'u - qur'anan yang berarti bacaan atau sesuai yang dibaca berulang-ulang.

Sedangkan menurut istilah, Al Qur'an merupakan kitab suci bagi umat islam yang berisi firman-firman Allah SWT dan diturunkan kepada Rasullullah SAW sebagai.

Al Qur'an disampaikan dengan jalan mutawatir dari sang pencipta melalui malaikat Jibril kepada nabi Muhammad SAW dan bernilai ibadah jika seseorang membacanya. Di dalam Al Qur'an terdapat isi yang memuat berbagai jenis aturan mengenai kehidupan manusia.

Al Qur'an merupakan bacaan suci jika membacanya bernilai ibadah dan mendapatkan pahala, dengan tata cara dan aturan yang baik dan benar dalam pengucapan huruf perhuruf (mahroj) ataupun tajwidnya.

Pengertian Al Qur'an menurut para ahli

1. Menurut Muhammad Ali Ash-Shabumi
Al Qur'an merupakan firman Allah SWT yang tidak ada saingannya, diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW penutup para nabi dan rasul dengan menggunakan malaikat Jibril, ditulis pada mushaf-mushaf yang disampaikan kepada kita secara mutawatir. Mempelajari dan membaca Alquran merupakan ibadah dan Alquran dimulai dari surah al-Fatihah dan ditutup dengan surah An-Nas.

2. Syekh Muhammad Khudari Beik
Al Qur'an merupakan firman Allah SWT yang berbahasa Arab, diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW untuk dipahami isinya, disampaikan kepada kita dengan cara mutawatir, ditulis dalam mushaf yang dimulai dari surat Al Fatihah dan diakhiri dengan surat An Nas.

3. Subhi as-Salih
Al Qur'an adalah kalam Allah swt merupakan mukzijat yang di turunkan kepada nabi muhammad saw ditulis dalam mushaf dan di riwayatkan dengan mutawatir serta membacanya adalah ibadah.

Pokok ajaran dalam Al Qur'an

1. Ahlak
Ahlak menjadi bagian penting dalam kehidupan manusia. Ahlak juga menjadi barometer kesuksesan seseorang dalam kehidupan bermasyarakat.

2. Akidah
Sebagai seorang muslim akidah tau kepercayaan yang diyakini dalam hati harus diwujudkan dalam amal perbuatan dan tingkah laku sebagai mencerminkan seorang yang beriman.

3. Ibadah
Seperti yang dijelaskan dalam Q.S Az,zariyat 51:56 bahwa tujuan diciptakanya jin dan manusia adalah agar mereka beribadah kepada Allah.

4. Hukum
Di alam Islam Al-Qur’an mengatur beberapa ketentuan tentang hukum seperti hukum perkawinan, hukum waris, hukum perjanjian, hukum pidana, hukum musyawarah, hukum perang, hukum antar bangsa.

 5. Kisah-kisah umat terdahulu
Al Qur'an berisi kisah-kisah penting di dalamnya. Kisah para nabi dan para umat terdahulu yang diterangkan dalam Al Qur'an antara lain di jelaskan dalam surat Al-Furqan ayat 37-39.

6. Himbauan pengembangan ilmu
Al-Qur'an berisi banyak himbauan atau perintah pada manusia untuk menggali dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Seperti yang terdapat dalam surat ar-rad ayat 19 dan al zumar ayat 9.

Fungsi Al Qur'an

Beberapa fungsi dari Al Qur'an yang perlu kita ketahui dan kita pahami adalah sebagai berikut:

1. Sebagai petunjuk
Al-Qur'an sebagai petunjuk yang terdiri dari 3 jenis, yakni petunjuk bagi manusia secara umum, petunjuk bagi orang yang bertaqwa dan petunjuk bagi orang yang beriman.

2. Sebagai pembeda
Al Qur'an sebagai pembeda maksudnya adalah bahwa Al Qur'an diginakan sebagai pedoman kita dalam mengetahui mana yang baik dan mana yang benar, karena dalam Al-Qur'an semua sudah dijelaskan.

3. Sumber pokok ajaran islam
Al Qur'an sangat diakui kebenarannya, dan Al-Qur'an juga menjadi sumber pokok dari ajaran Islam. Semua telah dibahas dalam Al Qur'an.

4. Sebagai peringatan dan pelajaran
Al Qur'an juga bekerja sebagai peringatan dan pelajaran bagi umat manusia. Dalam Al Qur'an banyak disampaikan kisah para nabi dan umat terdahulu baik yang taat dalam melaksanakan perintah Allah SWT dan juga yang tidak mentaati perintah Allah SWT. Sehingga dengan demikian kita dapat mengetahui dan menjadikan pembelajaran dari kisah-kisah yang ada di dalam Al-Qur'an.

5. Asy Syifa (Sebagai Penyembuh)
Fungsi Al-Qur'an selanjutnya adalah sebagai penyembuh atau obat dari berbagai macam masalah. Penyakit yang ada pada manusia bukan hanya penyakit fisik saja, melainkan penyakit hati, susasana hati dan lain sebagainya. Karena itu Al-Qur'an diturunkan sebagai penyembuh dan obat dari berbagai macam penyakit dan masalah. Insya Allah.

Manfaat membaca al quran

Ada banyak sekali manfaat membaca Al Quran untuk kehidupan kita, baik kebaikan untuk dunia maupun di akhirat kelak. Berikut adalah beberapa manfaat membaca Al Quran:

1. Memperoleh Pahala
2. Rumah Diberkahi oleh Allah SWT
3. Mendapatkan Perlindungan dari Allah SWT
4. Menjadi Obat Terbaik saat Sakit
5. Dijauhkan dari Setan


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network