Nekat melintasi jalur bus TransJakarta, pengemudi bajaj dicegat oleh petugas polisi lalu lintas (Polantas). Pengemudi bajaj memilih melarikan diri dengan melaju mundur.
Aksi laju mundur pengemudi bajaj yang dicegat polisi ini diunggah oleh akun @merekamjakarta di Instagram. Di tayangan itu, awal mula nampak bajaj melaju santai di jalur Bus TransJakarta yang sepi. Di lintasan kendaraan umum, nampak laju kendaraan padat merayap.
Hal yang mungkin tak disangka pengemudi bajaj, seorang polisi tengah bersiapa mencegat. Nampaknya, pengemudi bajaj panik saat melihat polisi berdiri tak jauh didepannya.
Kekocakan pun terjadi, pengemudi bajaj yang dicegat polantas ini memilih melajukan mundur kendaraannya. Peristiwa kocak ini, diinformasikan oleh @merekamjakarta berlokasi di jalur Transjakarta di Jalan Salemba Raya, Senen, Jakarta Pusat.
"ADA POLISI DI JALUR TRANSJAKARTA, SOPIR BAJAJ PILIH MUNDUR," tulis @merekamjakarta di narasi unggahannya.
Video aksi laju mundur pengemudi bajaj yang dicegat polisi ini di unggahan merekam @jakarta telah ditonton sebanyak 23 ribu kali. Tayangan video ini mengocok perut warganet.
"Mundur teruss pantang majuu .... aww....aww...aww.....awww......," komentar @rie.andromeda.
"Asli kya pelem warkop dki, bsa mundur😂😂," komentar @agoes.depok.35 yang menilai peristiwa ini bak film komedi.
"Baru ni w ngakak 😂," komentar @gheben_008.