Salah satu ular monster yang ukurannya bisa sangat besar adalah piton. Ular yang juga biasa disebut dengan sanca adalah sebutan umum untuk semua jenis ular pembelit yang diklasifikasikan sebagai familia Pythonidae.
Sanca tersebar luas di daerah beriklim panas dan tropis Afrika, Asia, dan Australia. Salah satu spesies sanca, yaitu sanca kembang merupakan ular terpanjang di dunia. Beredar di media sosial sebuah video mengerikan yang memperlihatkan ular piton berukuran besar masuk ke jebakan ikan.
Video tersebut diunggah oleh akun instagram @ clovis_the_cleaver. Dalam video nampak ular dengan panjang kira-kira mencapai lima hingga enam meter ini masuk ke dalam perangkap ikan di sebuah kubangan.
Perangkap ikan ini terlihat sangat unik. Berapa di pinggiran sebuah rawa yang genangan airnya terlihat terlalu dalam. Jebakan ini terpasang sangat rapi dan dilingkari patok kayu. Di tengah patok kayu tersebut kemudian dipasang jebakan ikan berupa tong berwarna biru yang ukuran lumayan besar. Di dalam tong terpasang tali yang terikat dengan batang pohon yang berada di belakangnya.
Mulanya dalam video tersebut terlihat gelombang air, ternyata nampak ular piton itu mencoba menuju ke arah jebakan ikan. Ular piton tersebut akhirnya masuk dan terperangkap di tong yang ukurannya cukup besar. Kepala sang ular terikat dan terjebak di dalam tong memnbuatnya meronta.
Ular piton besar yang panjangnya 5 hingga 6 meter itu pun tak bisa keluar setelah masuk ke perangkap ikan. Tubuh dan ekornya terlihat membelit dan terus bergerak mencoba keluar dari perangkap ikan.
Tidak diketahui di mana lokasi ular piton berukuran besar itu masuk ke jebakan ikan. Hingga kini video menakutkan itu sudah ditonton 9 ratusan lebih dari warganet.