Seorang bocah yang salah menyebut lambang kelima sila Pancasila viral di media sosial. Kepolosan bocah tersebut kocak dan bikin ngakak.
Dalam video, terdengar suara bocah yang tengah diajari untuk mengenal lambang-lambang pancasila. Anak ini didampingi ibunya yang menunjuk gambar lambang pancasila dan meminta anaknya menjawab.
Video kepolosan bocah sebut lambang kelima pancasila yang terkesan sesuka hati ini diunggah oleh akun @rabet171 di TikTok. Mulanya, sang anak berhasil menyebut lambang sila pertama, yakni bintang dengan benar.
"Bintang ," kata sang anak.
Sang ibu lalu melanjutkan dengan menunjuk lambang sila kedua. Tak disangka, sang anak menjawab dengan polos jika sila kedua Pancasila berlambang gelang.
Mendengar itu, ibunya langsung memberikan penjelasan. Ia menyebut lambang sila kedua Pancasila adalah rantai.
Selanjutnya, sang anak berusaha mengidentifikasi lambang sila ketiga. Ia menyebut lambang sila ketiga adalah pohon angker.
"Pohon, pohon angker," kata sang anak.
Di lambang sila keempat, sang ibu bertanya kepada anaknya itu lambang kepala apa. Sang anak menjawab jika lambang sila keempat adalah kepala sekolah.
Makin bikin ngkakak, di lambang kelima, si anak mengatakan gambar padi dan kapas dianggap sang anak sebagai sate.
Video kepolosan bocah yang salah sebut lambang pancasila ini tealah ditonton sebanyak 150 ribu kali. Video tersebut mendapat ribuan komentar dari warganet.
"kepala sekolah pakai gelang lagi makan sate di bawah pohon angker sambil lihat bintang," komentar @dingdong.
"Kepala sekolah dirantai dipohon Angker gara2 makan sate bayarnya pake daon.. 😂😂😂😂," tulis @Bang. Leksi.
"ngakakk😂," tulis @nitavior 🦋.
@rabet171 polosnya anak 🤣😅🙏 #ngakak #Farlight84Smash #viraltiktok #fypage #hiburan #MakeNightsEpic #lucu #KeepKalem #fyp #fypシ #viralditiktok2022 #msc2022 ♬ suara asli - rabet171