Hewan memiliki insting untuk melindungi dan menyayangi kawanannya, meskipun mereka tidak punya akal seperti manusia. Insting ini yang dirasakan oleh seekor tokek berukuran besar pada video yang diunggah oleh akun instagram @siakapkeli.
Di tayangan itu, seekor tokek terlihat sedang dimangsa oleh seekor ular. Tokek malang ini dililit oleh ular sehingga tak bisa bergerak sedikitpun. Ular itu hanya tinggal menunggu tokek dalam lilitanya itu lemas dan memasukan kedalam mulutnya.
Namun tak disangka seekor tokek berukuran besar merayap dari atas tembok menuju temannya yang sedang di ambang kematian. Tokek besar itupun menggigit ular dan beradu kekuatan dengan ular itu. Tokek dengan warna dasar putih dan memiliki corak bulat hitam ini beberapa kali berhasil menggigit ular tersebut, akan tetapi hal itu tidak bisa mengalahkan sang ular. Berulang kali pula ular menyerang tokek penolong itu.
Penyelamatan yang dilakukan oleh tokek besar itupun gagal, ular tidak melepasakan lilitanya dan ia tidak membiarkan mangsanya meloloskan diri. Tokek penolong ini pun harus merelakan temannya menjadi santapan ular berwarna hitam itu.
Video viral ini menarik perhatian warganet, meskipun belum ada 24 jam video ini terupload namun sudah lebih dari 2ribu warganet yang menyukai video tersebut. Bahkan ada beberapa warganet menggunakan bahasa melayu yang berkomentar merasa kesal dengan sang perekam yang tidak menolong tokek tersebut.
“Nak buat video. Sanggup tengok binatang yg didlm kesusahan. Bknnya nak tolong. Jgn ingat pencinta haiwan suka dng video ni.” Tulis akun @cik_mawar_ad.
“si rakam ni ptt kena baham dgn ular sawa lagi besar,snggp ko rakam dari tolong,menyirap plk ak!,” tulis akun @kedaikosmetik_viral.
Ada pula warganet yang khawatir dengan tokek penolong yang tergigit ular, apakah ia selamat atau tidak. Karena takut ular itu memiliki bisa yang membahayakan si tokek penolong tersebut.
“yg besar tu pn tk tau selamat ka tk. kena gigit juga olh ular sbb nk slmtkn kawan nya.. hmm..” tulis akun @hemohemo_1437.