Halaman Banjir Rob, Bapak Ini Jaring Ikan Bandeng dengan Mudah di Depan Rumah

"Terdampak banjir rob, anggota keluarga ini menjaring ikan di halaman kediamannya."

Terdampak banjir rob, anggota keluarga ini menjaring ikan di halaman kediamannya. Aksi keluarga ini jadi divideo dan ditonton oleh para tetangga.

Video tersebut diunggah oleh akun @gofishingindonesia di Instagram. Nampak seorang bapak bertelanjang dada berkain sarung, melempar jaring ke genangan banjir di halaman rumahnya. Seorang perempuan mengenakan daster, mungkin istri si bapak, nampak tertawa-tawa.

"Menjala depan rumah. Ada berkah setiap musibah karena kehendak Allah terbaik bagi hamba2nya," tulis @gofishingindonesia di narasi unggahannya.

TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/Cd_CL0Vp8Zb/

Saat jaring telah dilemparkan, nampak si bapak, menarik perlahan-lahan. Dua orang bocah lalu membantu menarik jaring. Dua bocah ini nampak bahagia bermain air.

Upaya menjaring ikan di halaman rumah yang terdampak banjir rob ini mendapat hasil. Beberapa ekor ikan bandeng nampak terjebak di jaring. Keluarga tersebut lalu bersama-sama menyeret jaring ke tepian.

Video jaring ikan di depan rumah terdampak banjir ini telah ditonton sebanyak 13 ribu kali. Warganet pun menuliskan beragam komentar.

"Dulu tahun 1993 kolam kami jebol, karena hujan deras bgt pohon kelapa dkt kolam pada tumbang,sawah2 dipenuhi ikan, warga berbondong2 memungut ikan dan secara sukarela mrka antar ber ember - ember ke rumah kami.. Ga nyangka, alhamdulillah bgt,betapa baiknya mrka,semoga Allah membalas kebaikan mrka ..meskipun tidak sedikit juga yg mrka ambil kamipun juga sudah mengikhlaskan atas musibah yg tidak disangka dan rezeki untuk mereka," komentar @kios_senandungbatam.

"Peternak bandeng menangis , tapi karna jd rejeki buat orang lain yg terdampak banjir juga, semoga berkah," pendapat @agnia10969.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network