Seekor ular terekam berjaga di jalan setapak. Ular ini memiliki bentuk ganjil yakni besar tapi pendek.
Sisik ular tersebut hitam dan coklat. Saat berdiam di jalan setapak, tubuh ular tampak menggelembung.
Video ular misterius ini diunggah oleh akun @ekstremfauna di Instagram. Bentuk ular yang ganjil, bikin bingung menentukan jenis ular.
"Ada yang tahu ini ular apa?" tanya akun @ekstremfauna di unggahannya.
Saat ular didekati, ular besar dan pendek ini bergerak. Kepala ular seakan jadi panjang atau mulur dari bagian tubuh yang menggelembung.
Ular ini lalu bergerak menuju semak-semak. Ular ini hendak kembali ke tempat persembunyiannya.
Video ular ini membuat warganet saling menerka jenis ular berbentuk besar dan pendek ini.
"Phyton ball, kalau jawa biasanya ulo demung (pendek tp gede) 😅," kata @bayucemot.
"ular buntet.. bnyak misteri nya," komentar @intan.indraguna.
"Ular kedut," duga @vinaais ringkas.