Seekor buaya tersangkut jaring nelayan di perairan Belawan di Medan, Sumatra utara. Buaya ini dinaikkan ke perahu untuk diselamatkan.
Buaya tersebut merupakan buaya muara berukuran besar. Buaya ini memenuhi ruang perahu.
Video buaya tersangkut jaring ini diunggah oleh akun @sergi_talk di Instagram. Buaya tersebut tersangkut di jaring dengan alat tangkap pancing cumi di sekitar Perairan Belawan.
Buaya lalu diangkut nelayan untuk dilepaskan dari jaring. Buaya muara ini diduga hanyut dan terapung di laut. Buaya ditemukan oleh nelayan dalam keadaan lemas, diduga akibat tidak tahan di air asin.
Terekam di video, buaya yang tersangkut jaring ini dinaikkan ke atas perahu. Nelayan nampak mengikat ujung moncong buaya untuk menghindari buaya memberontak.
Sayangnya, buaya tersebut kondisinya lemas dan tak berdaya saat dievakuasi ke Dermaga Bagandeli. Buaya muara tersebut akhirnya mati.
Temuan buaya tersebut sempat menghebohkan sejumlah masyarakat sekitar pesisir.