Seorang pekerja buruh di Kecamatan Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumatera Selatan, tewas diterkam buaya. Peristiwa itu terjadi saat korban mencari sinyal untuk menelepon keluarganya.
Awalnya, pria bernama Arpa Gunawan (28) itu pergi mencari sinyal bersama dua temannya di pinggir kanal Distrik Dusun Bagan Rame, Desa Sungai Batang, Kecamatan Air Sugihan. Setelah selesai, korban menyeberang kanal dengan berenang untuk kembali ke kamp.
Namun, belum sampai ke tepian, korban diterkam buaya besar dan ditarik ke dalam air. Korban akhirnya tewas pada Jumat (14/1/2022) malam.
Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Air Sugihan Aipda Apriansyah, korban adalah karyawan (buruh tanam) perusahaan vendor PT SAM. Menurut Apriansyah, polisi bersama-sama dengan tim keamanan perusahaan mencari tubuh korban yang dibawa oleh buaya dengan cara menyusuri kanal dan semak-semak pinggir kanal.
"Waktu itu korban menyeberang kanal dengan cara berenang. Namun sebelum sampai ke tepian kanal, korban diterkam buaya dan ditarik ke dalam air," kata Apriansyah yang dikutip dari akun @infowonglinggau.