Predator merupakan kelompok hewan yang paling ditakuti. Penampilan predator yang garang seperti memiliki gigi atau taring yang runcing dan cakar yang tajam membuat kehadirannya kerap dihindari oleh hewan lain.
Berbicara tentang predator, belum lama ini beredar sebuah video yang menampilkan pertemuan antara buaya dengan ular anaconda berukuran besar. Kejadian tersebut terjadi di saluran air yang keruh dan dipenuhi lumpur.
Pada awal video nampak seekor ular anaconda yang masuk ke dalam air yang keruh. Tidak jauh dari ular tersebut berada, terdapat seekor buaya berukuran sedang.
Tak disangka buaya tersebut menyerang dan menggigit ular anaconda pada bagian ekornya. Anaconda tersebut memberikan perlawanan dengan melilit tubuh buaya. Hal ini membuat buaya panik dan mengepakan ekor dan badannya dengan kuat.
Video yang diunggah oleh @memol_wildlife_ ini sudah ditonton sebanyak 322 ribu views dan dibanjiri beragam komentar dari pengguna Instagram.
"اون مار بود 😢😢😢😮😮😮😮😮😲😲😲😲😲😲😲😲😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱😱" tulis @shiva___1374___.
"Who won ?" tulis @abrsunil3522.
"Video is too short," tulis @el_black_indio_7.
"Now that was pretty cool. Way too short tho👏👏👏" tulis @markosdavid1959.
Warganet dibuat kaget dan ngeri melihat video dua predator terkuat sedang bertarung di sungai yang dipenuhi lumpur. Durasi video yang terlalu pendek membuat warganet penasaran dengan kelanjutan dan siapa pemenang dari pertarungan sengit antara buaya dengan ular anaconda.