Sapi Ini Tinggal Tulang Berbalut Kulit Sehingga Dijuluki Sapi Terkurus di Dunia

"Tidak diketahui apakah kondisi sapi tersebut seperti itu karena faktor penyakit atau karena akibat dari sang pemilik yang gagal merawat sapi malang tersebut."

Sapi merupakan hewan ternak yang dipelihara untuk dimanfaatkan susu dan dagingnya. Susu sapi yang mengandung protein tinggi, vitamin serta kalsium sangat bagus untuk dikonsumsi khususnya pada masa pertumbuhan dan perkembangan. Sedangkan daging sapi mengandung mineral, protein, dan lemak yang dibutuhkan oleh tubuh.

Karena banyaknya permintaan dari konsumen, membuat beberapa orang memanfaat peluang ini untuk menjadi peternak sapi. Namun terkadang karena ketidakseriusan, kurangnya pengetahuan dan fasilitas yang seadanya, membuat sapi ternak justru menjadi tidak layak untuk dijual dan dikonsumsi. Seperti dalam video berikut ini.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CUK0JvFICg7iF5XvKCZCHq3yAAl_AtbKBcTph80/

Sebuah video menjadi perbincangan di media sosial karena menampilkan kondisi sapi ternak yang mengenaskan. Sapi berwarna putih itu sangat kurus, sampai-sampai beberapa bagian tubuhnya membentuk cekungan karena tidak ada lemak atau daging. Sapi tersebut hanya tersisa tulang yang terbungkus kulit.

Saking kurusnya, orang-orang di tempat tersebut menyebutnya sapi unik dan terkurus di dunia. Tidak diketahui apakah kondisi sapi tersebut seperti itu karena faktor penyakit atau karena akibat dari sang pemilik yang gagal merawat sapi malang tersebut.

Video yang diunggah oleh @andreli48 ini sudah ditonton sebanyak 5 ribu views dan dibanjiri beragam komentar dari pengguna Instagram.

"Ya allah melas men ngopo kui," tulis @yhunie_septha

"Kurus amat tinggal kulit 😢😢😢😢," tulis @har_dhammananda

"g tega liatnya... kasian.... 😢😢" tulis @fie_adm

"Yg jadi pertanyaan...itu milik siapa? Klo ga bisa merawat mending jual aja toh pakde..drpd sampean kena cipratan dosa...hadehhh😢" tulis @tibrizi_ahmad
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CUK0JvFICg7iF5XvKCZCHq3yAAl_AtbKBcTph80/

Warganet dibuat miris dengan kondisi sapi tersebut. Banyak yang merasa geram dan marah dengan sang pemilik karena dianggap tidak mampu mengurus dan justru menyiksa sapi tersebut.

Jika berniatan menjadi peternak, tentunya dibutuhkan keseriusan dan tanggung jawab untuk merawat, agar hewan ternaknya memiliki kualitas dan kelayakan untuk dikonsumsi.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network