Seekor ular piton merayap di kaca depan bus yang tengah melaju di jalan raya. Ular tersebut bergerak-gerak di kaca dan pengemudi terus melanjutkan perjalanan.
Kejadian ini direkam oleh pengemudi bus. Tak ada informasi yang menjelaskan lokasi kejadian ular piton merayap di kaca depan bus ini.
Rekaman kejadian ini banyak dibagi di media sosial, salah satunya diunggah oleh akun @wildeksplorer di Instagram.
"Apa yang kamu lakukan kalau ketemu yang beginian...," tulis @wildeksplorer di narasi unggahannya.
Sejumlah warganet merespon pertanyaan itu, dengan mengemukakan berbagai pendapat ketika mereka berada dalam situasi serupa.
"Berhenti mendadak," kata @dhimaz_011.
Di video, nampak ular piton berukuran besar merayap di kaca depan bus. Badan ular menutup di bagian wiper.
Bus tersebut tampak melaju sendirian di jalanan yang sepi. Di sisi kanan kiri jalan hanya nampak pohonan.
Pengemudi bus terus melanjutkan perjalanan, meski seekor ular bergerak-gerak di kaca. Terdengar di video, pengemudi tengah berbicara dengan seseorang.
Ular adalah reptil berdarah dingin sehingga akan mencari tempat yang hangat dan kering terutama saat musim hujan. Saat mulai musim hujan, banyak kejadian ular masuk ke bawah mobil untuk mencari suhu lebih hangat.