Bikin Konten Tiktok di Lampu Merah, Wanita Ini Nyaris Tertabrak Motor

"Wanita yang membuat video tiktok mengenakan helm, kacama mata hitam, dan masker. Saat asyik berjoget tiba-tiba lampu berwarna hijau dan seketika wanita tersebut lari"

Setiap orang yang diberikan kesehatan, seharusnya menjaganya dengan sebaik mungkin. Tidak dengan melakukan hal yang berbahaya sehingga dapat mengancam keselamatan dirinya sendiri. Apalagi hal tersebut dilakukan semata-mata hanya untuk membuat konten tiktok. Berkaryalah dengan aman dan baik tanpa merugikan orang lain. Bikin konten di lampu merah salah satunya ditampilkan dalam video berikut ini.

Dilansir dari Instagram.com, akun @andreli48 mengupload sebuah video dengan caption: "Nyaris jadi tambah beban keluarga. Jangan ditiru."
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CSWyYO6JyQY/

Dalam video tersebut telihat seorang wanita sedang bermain tiktok di zebra cross (penyeberangan pejalan). Dalam video tersebut terdapat narasi seperti berikut ini.

"Seorang wanita berjalan di tengah-tengah zebra crossing di saat lampu apill masih merah untuk membuat video tiktok dan teman wanitanya berada di bahu jalan Klaten Jawa Tengah untuk merekam aksi dari temannya tersebut,".
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CSWyYO6JyQY/

Wanita yang membuat video tiktok mengenakan helm, kacama mata hitam, dan masker. Saat asyik berjoget tiba-tiba lampu berwarna hijau dan seketika wanita tersebut lari dan hampir tertabrak dengan pengendara motor beat.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CSWyYO6JyQY/

"Serta pengendara motor lainaya menyoraki wanita tersebut karena aksinya dalam membuat video tiktok di zebra crossing membahayakan pengguna jalan," terangnya.

Sontak saja video ini menjadi viral di media sosial. Sampai saat ini video ini telah mencapai 4.887 Likes dan 70 komentar.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CSWyYO6JyQY/

"Kenapa sih cewek-cewek jaman sekarang kaya begini? 🙈🙈🙈🙈🙈," ujar @febrianirima.

"Apapun dilakukan demi konten," ujar @haditsyah46.

"Akibat PPKM banyak org org jadi edaaaaann," ujar @rz.rz.779205.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network