Rossa Cerita Masa Perjuangannya Sebelum Terkenal Seperti Sekarang, Pernah Diremehkan

"Rossa pun mengatakan sebelum keluarnya album Tegar, ia telah berhasil rilis 9 lagu."

Rossa menceritakan awal kisah perjalanan berat yang ditempuhnya untuk jadi seorang penyanyi. Hal ini diungkapkan pada kanal YouTube Daniel Mananta Network pada 6 Juli 2021. Sebelum menjadi terkenal seperti saat ini, Rossa sudah menciptakan album. Namun, album tersebut belum dikenal masyarakat.

Sampai dirinya menjadi mahasiswa di Universitas Indonesia, ia tetap menciptakan album. Meski sudah menciptakan album, Rossa menjadikan dunia musik sebagai hobi. Ia lebih fokus menekuni perkuliahannya ketimbang bernyanyi.

TamanPendidikan.com

Foto: Instagram @itsrossa910

“Meski albumku banyak dikenal orang, aku tetap senang sama kuliah, jadi nyanyi hanya hari Sabtu dan Minggu,” ucap Rossa dikutip dari YouTube Daniel Mananta Network.

“Habis itu gue tiga tahun malah fokusin ke kuliah. Sampai tahun 1999 keluar album Tegar,” tambahnya.

Rossa pun mengatakan sebelum keluarnya album Tegar, ia telah berhasil rilis 9 lagu. Di sisi lain, produser yang kerap membantu Rossa pun mengundurkan diri karena suatu hal. Mendapat bantuan dari produser sebelumnya, Rossa pun dikenalkan pada perusahaan rekaman yang cukup besar.

TamanPendidikan.com

Foto: Instagram @itsrossa910

Bukannya mendapat kabar gembira, Rossa justru mendapat penolakan dari perusahaan tersebut. Tak ingin Rossa berkecil hati, produsernya pun menghibur dirinya dengan pujian. Setelah itu, Rossa pun dikenalkan kepada rekan dari produsernya yang bekerja di Warner music. Dari pertemuan tersebut, terbentuklah Trinity Optima Production.

“Aku akhirnya sama pak Hadi dan pak Adi bikin yang namanya Trinity. Pak Handi bawa Ungu, Pak Adi bawa Rossa,” kata Rossa.

TamanPendidikan.com

Foto: Instagram @itsrossa910

Rossa mengatakan bahwa pada saat itu ia dan produser mau menciptakan satu lagu yang hits. Lagu tersebut diperuntukan untuk Dewi Sandra, tapi tidak cocok. Lagu berjudul Tegar tersebut akhirnya dinyanyikan oleh Rossa dan menjadi banyak digemari di masyarakat.

Selanjutnya, Rossa pun mengatakan dirinya juga kerap diremehkan. Waktu itu ada seorang teman yang kerap menawarkan Rossa untuk menyanyi. Namun, CEO tersebut malah meremehkan Rossa.

“Ada salah satu seorang teman aku, dia itu penyanyi. Terus dia bilang, kalau gue nggak ada Rossa aja. Tapi CEO nya sering bilang ‘Rossa Siapa yah’,” imbuhnya.


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network