Bapaknya Preman Tapi anaknya Disuruh Mondok di Pesantren Ini Viral

"Seburuk apapun profesi orang tuanya dia pasti tidak ingin anaknya mengikuti jejaknya. Hal tersebut tergambar melalui video singkat ini."

Orangtua selalu menginginkan yang terbaik untuk anaknya. Di saat merasa kehidupannya sulit, orangtua akan mati-matian mencari nafkah agar anaknya dapat sekolah. Seburuk apapun profesi orang tuanya dia pasti tidak ingin anaknya mengikuti jejaknya. Hal tersebut tergambar melalui video singkat ini.

Dilansir dari instagram.com, akun @undercover.id mengupload sebuah video dengan caption
"Bapaknya preman, tapi anaknya disuruh mondok. Bukti orang tua selalu menginginkan yang terbaik buat anaknya. Lokasi : Brebes. Video : Edi Hermanto".
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CPxODLRFFDd/

Dalam video tersebut terlihat seorang laki-laki berpenampilan preman sedang mengobrol dengan beberapa temannya. Saat bercengkerama terlihat seorang anak perempuan berkerudung yang ternyata anak dari laki laki tersebut meminta uang sangu (jajan). Saat anaknya meminta uang jajan tersebut terdengar salah satu temannya berkata:

"Disangoni-sangoni budal anak e mondok" (eh dikasi uang jajan, uang jajan, mau berangkat mondok anak nya)".

Ternyata anak perempuan dari laki-laki tersebut mondok di sebuah pesantren. Tentu saja video ini menarik perhatian warganet.
TamanPendidikan.com

https://www.instagram.com/p/CPxODLRFFDd/

Sampai saat ini video tersebut telah mencapai 158.989 tayangan dan 320 komentar. Salah satu komentar datang dari akun @mr.lev_akbar

" ini real man, sangat memperhartiakan masa depan anak nya".


Baca Berita yang lain di Google News



Our Network