Candaan ijab Kabul biasanya dilakukan oleh anak-anak sekolah terutama mereka yang sedang belajar mengenai akad di pelajaran agama Islam di kelas. Namun siapa sangka candaan ijab kabul tersebut bisa berakhir ke ijab kabul sungguhan di pernikahan ? seperti kisah yang terekam di video satu ini.
Akun instagram.com @makasar_iinfo mengupload sebuah video dengan caption: "Berawal dari Candaan, Pasangan Ini Akhirnya Nikah Beneran."
Video tersebut awalnya memperlihatkan suasana kelas dan terlihat ada adegan candaan nikah-nikahan di dalamnya. Selanjutnya scene berubah menjadi saat akad pernikahan dan ternyata pengantinnya adalah laki-laki dan perempuan yang ijab kabul candaan tersebut.
Sontak saja video ini menjadi viral dimedia sosial. Sampai saat ini video tersebut telah mencapai 22.062 tayangan dan 31 komentar. Salah satu komentar datang dari akun @checezhyzhy
"Jodoh ga kemana kawan".