Salah satu tradisi orang Indonesia di bulan puasa adalah mencari takjid. Makanan goreng-gorengan seperti tahu, tempe, bakwan dan sejenisnya menjadi salah satu yang favorit. Berbicara mengenai tahu, terdapat kisah yang baru-baru menjadi perbincangan di media sosial.
Berdasarkan unggahan akun @undercover.id, memperlihatkan sebuah video singkat seorang wanita sedang menangis tersedu-sedu. Sang wanita yang sedang membonceng motor dengan kekasihnya ini menceritakan kisah sedihnya, setelah mengantre untuk membeli tahu namun tidak kebagian jatah tahu yang dia pesan.
Berdasarkan penjelasaannya, sang wanita telah memesan 5 buah tahu, namun tiba-tiba seorang ibu-ibu yang baru datang dengan lantang memesan 7 buah tahu dan akhirnya sang penjual justru memberikan sisa tahu tersebut pada ibu-ibu tersebut. Meskipun merasakan ketidakadilan wanita tersebut tidak bisa berbuat apa-apa dan hanya bisa menangis sepanjang jalan pulang.
Video yang sudah ditonton 189 ribu pengguna Instagram ini diramaikan komentar yang beragam. Beberapa warganet melihat tingkah laku wanita tersebut karena tidak kebagian tahu sangat lucu.
Ada beberapa yang menyalahkan sang kekasih karena membuat konten di balik kesedihan sang pacar. Namun ada juga yang menganggap hal tersebut wajar karena bisa disebabkan karena beberapa hal seperti wanita tersebut sedang PMS atau kemungkinan sedang ngidam dan ingin makan tahu.
"Bisa jd dia Lagi Hamil Muda .. Ngidam pingin makan tahu ... Ah emang kok kadang kalo dipasar beli apa mita uda antri dl an tetiba ada yg datang nyerobot minta diduluin dan dibeli semua .. Mangkell lah ðŸ¤ðŸ¤ªðŸ¤ª," tulis akun @tyas_yudo.