Disabilitas bukan halangan untuk mencari nafkah. Mungkin kalimat ini yang dpegang teguh oleh pria satu ini. Di saat beberapa orang pura-pura cacat untuk meminta belas kasihan orang lain. Pria ini tidak ingin berpangku tangan dan berusaha keras menjajakan mainan dengan kendaraan bermotor roda 3.
Instagram. Akun @undercover.id mengupload sebuah video yang menyentuh hati setiap orang yang melihatnya. Video tersebut diupload dengan caption
"Video yang sangat menampar. Panjang Umur Orang-orang baik. Video : Apriliatrisetyawatii"
Terlihat seorang pria menjajakan mainan dengan motor roda 3. Kondisi beliau membuat dia kesulitan bergerak dengan bebas, akan tetapi hal tersebut tidak menyurutkan semangat beliau menjajakan mainan sampai malam hari. Pria dengan 1 orang anak ini terlihat berkaca-kaca saat ada perempuan yang memborong barang dagangannya. Bahkan sampai meneteskan air mata.
Penjual tersebut ternyata memiliki keterbatasan dalam berbicara, akan tetapi beliau berusaha menjawab pertanyaan dari pembeli dengan dibantu dengan bahasa isyarat. Sesekali terlihat pria tersebut menyeka air matanya. Melihat pria tersebut menangis, perempuan yang memborong mainan dan seorang temannya tidak tega dan juga ikut menangis.
Pada akhir video di tulisan ajakan untuk para penonton video untuk bersyukur dan jangan bermalas-malasan dalam mencari rezeki. Serta ajakan untuk memborong barang dagangan pria tersebut.
Postingan ini menjadi viral di media sosial. Postingan ini telah mencapai 279.717 tayangan dan 1.385 komentar. Salah satu komentar datang dari akun @mashageng
"Beliau hidup dengan cara terhormat karena dalam keterbatasannya beliau lebih memilih bekerja daripada meminta. Panjang umur pak".