Yel-yel banyak digunakan orang untuk menciptakan dan memberikan semangat. Biasanya Yel-yel dipakai saat melakukan kegiatan outbond, perlombaan ataupun saat masa orientasi siswa. Namun, pernahkah kalian mendengarkan nyanyian pemandu sorak pemberi semangat di tengah-tengah pasar yang ramai?
Berdasarkan video yang diunggah oleh @viralcyin, memperlihatkan beberapa orang menyanyikan yel-yel saat berdagang di pasar. Strategi ini dipakai pedagang untuk menarik perhatian pembeli.
Hal ini terlihat jelas perbedaan banyaknya pembeli yang mengerubungi pedagang yang dengan semangat menyanyikan yel-yel, dibandingkan pedagang yang berdagang dengan normal. Dalam yel-yel nya pedagang ini menyebutkan barang dagangan beserta harganya. Tidak sedikit pembeli yang mengabadikan semangat pedagang beryel-yel dalam kamera ponsel.
Warganet memberikan berbagai tanggapan di bawah postingan @viralcyin,
"Orang jadi tertarik karena dia ngasih tau harga jualanya duluan, jadi para calon pembeli pun tidak ragu-ragu lagi mau nanya harga," tulis @ryan_yr.12
"Wkwk nambah gaji lebih buat yel yel nya" tulis @deden_syakur
"Backsound nya sangat meresahkan… jd ga jelas suara pedagangnya" tulis @sari1207
Menurut warganet, yel-yel ini merupakan ide bagus untuk menarik perhatian pembeli, lirik dalam yel-yel yang menyebutkan barang dagangan beserta harga ini membantu pembeli untuk tidak repot-repot menanyakan kembali harga barang dagangan pada penjual. Tidak sedikit warganet yang terganggu dengan adanya backsound musik pada video tersebut yang menutupi suara yel-yel dari pedagang.